Jumat, 11 Januari 2013

penjiwaan


PENJIWAAN DALAM MENARI
Penjiwaan dalam menari merupakan kemampuan penari dalam menghayati dan mengekspresikan karakter peran dan karakter tari pada waktu menari. Penjiwaan dalam menari dalam bahasa jawa disebut wirasa. Penjiwaan dalam menari dapat dicapai apabila seseorang dalam menari melibatkan passion yaitu melakukan dengan perasaan senang, bersungguh – sungguh (bersemangat) mencurahkan segala perasaannya dalam kegiatan menari.  Untuk sampai kepada kemampuan penjiwaan dalam menari, ada beberapa kemampuan dasar yang harus dimiliki penari yaitu
1.      Wiraga adalah Memiliki ketrampilan teknis gerak mencakup kemampuan menghafal urutan gerak, kemampuan olah tubuh, kemampuan mentaati gaya tari dan kelenturan.
2.      Wirama adalah Memiliki kepekaan musical yaitu kepekaan dalam menyelaraskan ritme gerak tubuh dengan ritme musik atau menyelaraskan ritme garak dengan penari lainnya.
3.      Wirasa adalah Mampu menghayati dan mengekspresikan karakter peran dan karakter tari
Untuk dapat mencapai wirasa penari harus melakukan 4 hal yaitu :
1.       sawiji (konsentrasi),
2.      greget ( menyalurkan kekuatan dari dalam),
3.      sengguh (percaya diri),
4.      mingkuh (penuh disiplin disertai dedikasi dan loyalitas)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar